Produksi dan Pasarkan VCO, BPU UNG Siap Dampingi BUMDes Tamaila Utara

Oleh: Arbyn M.E. Dungga . 19 Januari 2021 . 06:04:20

Badan Pengelola Usaha (BPU) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) menindaklanjuti kerjasama bersama Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Tamaila Utara, di Kecamatan Tolangohula, Kabupaten Gorontalo.

Upaya yang dilakukan BPU UNG tersebut dalam rangka menjalankan komitmen lembaga dalam kegiatan Desa Berinovasi yang dicanangkan beberapa waktu lalu.

“Ini merupakan bentuk komitmen untuk membantu dalam perizinan dan memasarkan beberpa produksi hasil dari BUMDes Tamaila Utara,” ungkap Direktur BPU UNG, Arbyn Dungga, Selasa (19/1/2021).

Ditambahkan Arbyn, sebelumnya pihaknya bersama Kemerinstek BRIN desa Berinovasi berhasil mengembangkan produksi hasil kelapa menjadi Virgin Coconut Oil (VCO). Olehnya, produksi ini dapat menjadi peluang untuk sektor ekonomi desa.

Sebelumnya terpisah, Kepala Desa Tamaila Utara, Bukhari Boroma mengakui jika sumber daya manusia (SDM) di desanya masih sangat terbatas dalam rangka mendukung produksi VCO kepala. Demikian halnya dengan proses perizinan hingga proses pemasarannya.

“Saat ini, produksi VCO BUMDes baru 250 botol per bulan. Dan saat ini pemasarannya masih di seputaran masyarakat desa,” aku Bukhari.

Olehnya, dengan adanya bantuan dan sentuhan dari BPU Universitas Negeri Gorontalo melalui Desa Berinovasi, Bukhari mengaku BUMDes Tamaila Utara sangat terbantu dalam hal pendampingan.

“Untuk itu, kami ucapkan terima kasih atas pendampingan BPU UNG dalam rangka peningkatan ekonomi masyarakat,” tandasnya

(https://hulondalo.id/produksi-dan-pasarkan-vco-bpu-ung-siap-dampingi-bumdes-tamaila-utara/)

Agenda

12 Februari - 04 Maret 2024

Pemilihan Mitra Kerjasama Usaha

Pemilihan Mitra Kerjasama Usaha Jasa Penyediaan Sewa Kendaraan Operasional Roda 4 pada Unit Usaha UNG Travel & Transport BPU UNG

11 - 28 April 2022

Pemilihan Mitra Kerjasama

Pemilihan Mitra Kerjasama untuk pengelolaan unit usaha BPU