Gorontalo - Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo tahun 2021 akan memasuki tahap
pemilihan tanggal 9 februari nanti.
Pada Pilpres BEM tahun ini kedua pasangan saling bersaing untuk menduduki jabatan
Ormawa ditingkat Universitas. kedua paslon yakni Paslon nomor urut satu Rezky Putra Mantali
Abdul W. Hulopi perwakilan Fakultas Olahraga dan Kesehatan dan Fakultas Perikanan
dan Ilmu Kelautan. Sedangkan Paslon nomor urut dua yakni Rian Haka – Harianto Laode
perwakilan Fakultas Ilmu Sosial dan Fakultas Hukum.
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Prof. Karmila Mahmud, M.A, Ph.D,
mengatakan, mahasiswa untuk bisa berpartisipasi dalam mensukseskan Pilpres BEM pada tahun ini.
"Caranya dengan ikut menggunakan hak suara untuk memilih siapa Presiden dan
Wakil Presiden BEM. Dengan," ungkap Karmila.
Untuk tahap pengumutan suara Pilpres BEM akan dilakukan secara E-vote. Jadi,
mahasiswa bisa berpartisipasi dalam menggunakan hak suaranya melalui laman
pilbem.ung.ac.id mulai pukul 08.00 WITA sampai dengan pukul 16.00 WITA.
"Ayo gunakan hak pilih kalian dengan bijak dan bertanggung jawab,
demi UNG unggul dan berdaya saing," pungkasnya.
Pemilihan Mitra Kerjasama Usaha Jasa Penyediaan Sewa Kendaraan Operasional Roda 4 pada Unit Usaha UNG Travel & Transport BPU UNG
Pemilihan Mitra Kerjasama untuk pengelolaan unit usaha BPU